Partai Perindo Target Lima Kursi di DPRD Kabupaten Tana Toraja

Ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Tana Toraja Hansten Allorerung Memberikan Keterangan Pers Usai Pendaftaran Bacaleg di Kantor KPU Tana Toraja

Tana Toraja, oketoraja.com- DPD Partai Perindo Kabupaten Tana Toraja melakukan pendaftaran bakal calon legislatif (Bacaleg) ke KPU Kabupaten Tana Toraja, Minggu (14/5/2023).


Pendaftaran Bacaleg Partai   dipimpin langsung Ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Tana Toraja, Hansten Allorerung.


"Hari ini kami ke KPU Tana Toraja mengantarkan para bacaleg untuk DPRD Kabupaten Tana Toraja sebanyak 30 bacaleg atau terpenuhi seluruhnya sebanyak 100 persen," ujar Ketua DPD Perindo Kabupaten Tana Toraja, Hansten Allorerung.


Hansten mengatakan pendaftaran bacaleg Partai Perindo di KPU Tana Toraja dilaksanakan pada pukul 16.16 Wita. Waktu tersebut dipilih untuk mendaftar disesuaikan dengan nomor urut Partai Perindo peserta  Pemilu 2024. Dimana , pada Pemilu 2024 Partai Perindo mendapatkan nomor urut 16.


Partai Perindo, lanjut Hansten, menargetkan meraih lima kursi DPRD kabupaten Tana Toraja pada pileg 2024 mendatang.


"Saya optimistis, Partai Perindo di kabupaten Tana Toraja akan meraih lima kursi di pileg 2024. Target itu sangatlah beralasan karena kader-kader Partai Perindo kabupaten Tana Torqjq yang akan bertarung di pileg 2024 orang-orang yang punya potensi," ujar Hansten.


Sementara itu, Ketua KPU Tana Toraja, Rizal Randa mengatakan berkas dari DPD Partai Perindo kabupaten Tana Toraja telah diterima. (Onix)