Prihatin Kondisi Infrastruktur Jalan di Simbuang, Puluhan Massa Unjuk Rasa di DPRD Tana Toraja

Ketua DPRD Tana Toraja menerima Massa Pengunjuk Rasa Mengatasnamakan Anak Tiri Toraja Mendesak Janji untuk Keadilan 

Tana Toraja, oketoraja.com - Puluhan massa yang mengatasnamakan Anak Tiri Toraja Mendesak Janji untuk Keadilan menggelar aksi unjuk rasa di depan kantor DPRD Tana Toraja, Makale, Senin 27 Mei 2024.

Massa yang merupakan gabungan dari sejumlah organisasi pemuda, mahasiswa dan organisasi masyarakat menuntut pemerintah daerah memperhatikan wilayah Mappak dan Simbuang.

Jenderal lapangan (Jendlap) aksi unjuk rasa, Noverius Rayu Barung mengatakan unjuk rasa ini dipicu persoalan ibu hamil di pelosok Toraja, Simbuang, yang melahirkan di pinggir jalan dan bayinya meninggal akubat tidak memadainya fasilitas kesehatan dan infrastruktur jalan di daerah tersebut.

"Sangat miris, seorang ibu di Simbuang melahirkan di jalan saat akan dirujuk ke rumah sakit. Bayi yang dilahirkan meninggal karena buruknya infrastruktur jalan di Sumbuang," ujar Noverius.

Massa aksi unjuk rasa itu juga mempertanyakan persoalan stunting di Kabupaten Tana Toraja yang menduduki peringkat teratas Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel).

Massa pengunjuk rasa pun diterima langsung Ketua DPRD Tana Toraja, Welem Sambolangi didampingi sejumlah anggota DPRD Tana Toraja lainnya. Juga hadir Sekretaris Daerah (Sekda) kabupaten Tana Toraja, dr. Rudhy Andilolo dan sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup pemkab Tana Toraja.

Penulis: Onix