Tampilan website tanatorajakab.go.id saat ini |
Tana Toraja, oketoraja- Website resmi pemerintah kabupaten (Pemkab) Tana Toraja yang beralamat www.tanatorajakab.go.id tidak bisa diakses publik.
Penelusuran tim redaksi media oketoraja.com, hingga berita ini ditayangkan, Jumat, 19 April 2024, wesite tanatorajakab.go.id masih error. Tampilan halaman yang muncul saat pertama kali dibuka ialah warna hitam dengan tulisan "404 Not Found. The resource requested could not be found on this server!"
Sejumlah warga menyayangkan kejadian ini. Ketua LSM Control Analisa Temuan Rakyat (Catur), Alex Lolok Allo mengatakan hal itu memggambarkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang mengelolah website pemkab Tana Toraja dalam hal ini Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) tidak profesional dan merugikan masyarakat.
"Masa situs web sekelas pemerintah bisa eror begitu? Padahal, semua informasi pemkab Tana Toraja diusahakan agar warga bisa mengaksesnya secara online," ungkap Alex.
Dikatakan Alex, bencana tanah longsor yang terjadi di dusun Palangka kelurahan Manggau kecamatan Makale belum lama ini menyita perhatian publik. Terutama update jumlah dan identitas korban meninggal maupun luka-luka. Sayangnya, perkembangan situasi dan korban tidak bisa diinformasikan melalui website resmi pemkab Tana Toraja.
"Seharusnya update perkembangan situasi pasca longsor di dusun Palangka bisa diakses melalui webiste pemkab Tana Toraja agar informasinya tidak simpang siur," jelas Alex.
Kepala Diskominfo Tana Toraja, Berthy Mangontan mengakui website tanatorajakab.go.id tidak bisa diakses karena error.
Error, kata Berthy, karena belum ada anggaran untuk memperpanjang langganan domain website pemkab Tana Toraja.
"Kami masih tunggu pencairan anggaran. Kalau anggaran sudah cair, segera kami bayar perpanjangan domainnya agar website pemkab Tana Toraja bisa lagi diakses publik," kata Berthy ditemui saat persiapan rakor penanggulangan bencana di rumah jabatan bupati Tana Toraja.
Penulis: Onix